Cara Ampuh Hilangkan Wasir/Ambeien/Hemorrhoid TANPA OPERASI

Assalamualaikum sahabat Nila.
Apa kabar kalian? Semoga selalu sehat yaa.

Di postingan kali ini, aku mau berbagi pengalaman tentang penyakit wasir atau ambeien (Hemorrhoid). Sebelumnya mohon maaf jika ada kata/istilah yang sedikit jorok. 

Banyak yang bilang kalau penyakit wasir ini tidak akan mengakibatkan kematian tapi penyakit ini sungguh sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Wasir/ Ambeien adalah keadaan dimana ada pembengkakan di dalam (internal hemorrhoid)  atau di luar anus (external hemorrhoid). Ada banyak penyebab orang terkena wasir, diantaranya adalah kurangnya asupan serat yang menyebabkan BAB keras, terlalu lama duduk, dan bahkan karena keturunan.

Awal mula, aku mengalami wasir yaitu pada tahun 2017. Penyebab utamanya tidak lain karena aku suka makanan pedas, hampir setiap hari bikin sambal yang pedasnya tingkat iblis. Ditambah lagi aku pernah jatuh dari tangga dengan posisi duduk (kurang lebih 4 anak tangga). Saat itu, aku sama sekali tidak merasa khawatir. Namun kekhawatiran mulai muncul keesokan harinya karena BAB ku mengeluarkan darah. Hanya sedikit memang, tapi bagiku itu bukan hal yang wajar. Lalu aku putuskan untuk ke dokter dan saat itu pula dokter mendiagnosa kalau aku terkena wasir/ ambeien.

Pada awal pengobatan, sekali minum obat wasirku sembuh dan Alhamdulillah tidak pernah kambuh selama 2 tahun belakangan. Tapi enatah kenapa pada pertengahan 2019 hingga sekarang 2020 penyakit itu datang lagi bahkan seringkali menghampiri. Mungkin karena aku tidak menjaga pola makan. Doyan banget makan tongseng kambing, sate kambing, ayam geprek, rujak ulek, dan berbagai makanan yang bikin usus menderita :(

Karena seringnya penyakitku ini kambuh, aku bisa memprediksi penyebab dan gejala yang ditimbulkan. Ketika diare atau BAB agak keras, otomatis ambeienku bakal menonjol keluar dan mengeluarkan darah. Darah yang keluar pun sempat mengucur deras hingga mataku kunang-kunang dan lemas. Yang paling menyebalkan dari penyakit ini yaitu aku tidak bisa duduk dan tidur telentang. Posisi ternyaman saat wasir adalah tengkurap dan tidur miring. Ahh sungguh sangat menyiksa.

Saat ini, ambeienku udah stadium 3 dimana benjolan yang keluar di anus kadang harus didorong masuk bahkan saat mengalami pembengkakan, aku harus nunggu selama beberapa jam biar benjolan itu masuk lagi ke dubur. 

Satu-satunya jalan untuk penderita wasir stadium 3 adalah operasi pengangkatan wasir. Tapi aku belum punya nyali buat operasi. Jangankan operasi, jarum suntik saja aku takut. 

Yang bisa aku lakukan saat ini yaitu ikhtiar dengan ramuan tradisional dan pengobatan ke dokter. Meskipun menghabiskan waktu yang cukup lama tapi tidak ada salahnya untuk dicoba. Karena bagiku operasi adalah satu-satunya jalan terakhir.

Adapun ramuan tradisional yang paling mudah didapat yaitu rebusan kulit manggis. Beberapa artikel menyatakan bahwa kulit manggis dipercaya bisa mengurangi peradangan dan pembengkakan ambeien. Selain itu, ada juga yang namanya "Daun Wungu", hanya saja aku sulit dapetin daun ini di daerahku.

Sementara beberapa obat-obatan yang sedang aku konsumsi saat ini adalah Ardium 500, Blackmores Odourless Garlic. Untuk kedua obat ini harganya sekitar Rp 300.000. Di beberapa orang obat ini memang culup ampuh mengatasi Wasir. Namun kedua obat ini malah membuatku tidak bisa BAB selama 5hari. 
Blackmores Odourless Garlic dan Ardium 500

Lalu aku putuskan untuk ke dokter. Dari resep dokter, aku diberi suplemen makanan lacidofin, gastron, amvar, dan beberapa kapsul.

Setelah 2 hari mengkonsumsi obat dokter memang BAB tidak keras, mungkin karena ada obat yang buat ngelemesin fesesnya. Karena semakin keras BAB kita, maka ambeien akan semakin membesar. Tapi darah BAB masih keluar sedikit. Di hari ke 3 mengkonsumsi obat dokter, BAB sudah tidak berdarah. Sangat senang rasanya setelah hampir seminggu terus-terusan berdarah. Namun kebahagiaan itu hanya berlangsung sesaat. Aku sempet bingung dan stress, di saat BAB tidak berdarah, ambeienku malah keluar dan gak bisa masuk lagi selama 2 hari. Bisa kebayang gak sih gimana sakitnya. Akhirnya aku putusin kontrol ke dokter dan beberapa obatnya diganti dan dosisnya dinaikin. 

Adapun obat tambahannya yaitu obat peluru yang dimasukin ke lubang anus. Duhh..percayalah wasir memang penyakit yang menjijikkan huhu Tapi apa boleh buat, namanya juga pengen sembuh.
Ultraproct N

 Obat peluru tersebut bisa kalian beli diapotek, ini aku diresepkan 7 butir peluru dan harganya sekitar Rp 150.000. Sedangkan malam sebelum kontrol ke dokter, aku juga beli salep wasir yang namanya FAKTU karena emang semenyiksa itu ketika wasir keluar 2 hari gabisa masuk lagi huhu.


Kalau SALEP FAKTU ini fungsinya seperti pelumas biar ambeiennya bisa masuk lagi. Dan alhamdulillah emang bisa masuk lagi setelah beberapa jam. Untuk harga salep FAKTU di Apotek kisaran Rp 110.000 an.

TIPS Biar Wasir/Ambeien tidak kambuh:
1. Jangan lupa jaga pola makan. Perbanyak serat! Sayur ijo-ijoan yang Banyak! Makan pepaya dan minum air 2liter sehari wajib hukumnya agar ambeien kita gak semakin parah.
2. Haram hukumnya mengejan saat BAB.
3. Usahakan BAB hanya saat benar-benar kebelet.
4. Jangan bawa HP ke Toilet karena hanya akan memperlama kita duduk di Toilet. Akibatnya Wasir bakal keluar lagi!
5. HINDARI Makan PEDAS ,karena makanan pedas bisa menyebabkan Diare yang berujung pada Wasir.
6. Jangan terlalu sering makan makanan yang sulit dicerna seperti daging-dagingan, apalagi Mie Instan!
7. Minum Yakult tiap hari! Biar lancar BAB nya.
8. Berdoa yang khusyu biar penyakit kita diangkat oleh Allah :)

InsyaAllah kalau ikhtiar sudah kita lakukan, Allah akan membantu kita dalam proses penyembuhan.

Sekian pengalaman yang bisa aku bagikan. Semoga kita semua yang sedang menderita Wasir/ Ambeien selalu sabar dalam berobat dan yang pasti semoga CEPAT SEMBUH.

Feel free to discuss tentang pengalaman kalian terkait penyakit ini ya sahabat.

Wassalamualaikum wr.wb.

Jombang, May 4th, 2020

With Love,

Nila

Comments

Popular posts from this blog

REVIEW TEORI MODERNIS

Review Swiss Paris Lotion (SPL)

REVIEW BEDAK PADAT MARCKS- Marcks Teens Compact Powder